Pastikan Situasi Aman Personil Polsek Majalaya Polresta Bandung Cek Gudang PPK Kecamatan Majalaya.

    Pastikan Situasi Aman Personil Polsek Majalaya Polresta Bandung Cek Gudang PPK Kecamatan Majalaya.

    Majalaya - Personil Polsek Majalaya Polresta Bandung Polda Jawa Barat melaksanakan patroli ke gudang logistik KPU Kecamatan Majalaya dalam rangka ops Mantap Brata Lodaya 2023-2024, Senin, 19-02-2024

    Kapolresta Bandung Kombes Pol. Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. Melalui Kapolsek Majalaya Kompol Aep Suhendi, SH mengatakan bahwa pihaknya melaksanakan patroli pemantauan gudang logistik KPU guna menjaga situasi kamtibmas pasca Tahapan Pencoblosan Pemilu 2024.

    “Kegiatan ini guna mendukung gelaran Operasi Mantap Brata, yang menjadi program Polri untuk mewujudkan keberhasilan pemilu di tahun 2024 mendatang, ” ujarnya.

    Personil Polsek Majalaya juga memeriksa situasi keamanan di gudang logistik KPU Kecamatan Majalaya Kabupaten bandung dan Situasi Kamtibmas yang ada di wilayah tersebut.

    Harapannya dengan adanya pemantauan program melalui kegiatan patroli, pemilu 2024 akan sukses terwujud dengan aman, damai dan tertib.

    “Selain itu, kami juga melaksanakan patroli dialogis ke daerah rawan kejahatan, premanisme, dan Objek Vital guna menjaga dan memelihara Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Majalaya Polresta Bandung” ungkapnya.

    Iwan kustiawan

    Iwan kustiawan

    Artikel Sebelumnya

    Tekan Angka Kriminalitas Polsek Majalaya...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Majalaya Hadiri Pembukaan Rapat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polda Jabar Terjunkan 21 Ribu Personel Amankan Pilkada Serentak
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 

    Ikuti Kami